Alasan Kenapa NU Harus Miliki Governing Sistem

10

Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya) meyampaikan alasan tentang pentingnya governing sistem dalam NU. Menurutnya dari dulu, program dan aktifitas yang ada di NU mayoritas merupakan inisiatif individu atau kelompok yang murni sebagai bentuk kecintaan dan khidmat kepada NU, tanpa adanya intruksi organisasi.

Sehingga untuk mengembangkan seluruh inisiatif individu tersebut ke arah lebih baik dan menjanjikan, maka diperlukan satu sistem tata kelola yang koheren, sistem yang terintegrasi antara satu dengan lainnya.

Governing sistem menjadi salah satu cara untuk mengelola seluruh aktifitas NU secara menyeluruh dengan berpacu pada prinsip sinergitas, berkesinambungan, koheren, dan terintegrasi.