Gus Yahya: NU Mempunyai Visi Peradaban
Katib A’am PBNU KH Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya) menjelaskan bahwa dunia saat ini mengalami kegamangan untuk mencari solusi baru atau alternatif terhadap konstruksi peradaban baru sebagai jalan keluar mengatasi beragam persoalan. Menurutnya, NU mempunyai peluang dan peran besar dalam menawarkan bagaimana membangun masa depan dunia yang lebih baik. Gus Yahya meyakini bahwa sejak dibentuk, NU mempunyai visi peradaban yang tidak hanya berperan pada skup domestik tetapi juga internasional. Hal itu disampaikannya dalam kegiatan Webinar Pra Muktamar ke-34 NU SESI 1 yang mengusung tema: “Menyambut Seratus Tahun NU: Meningkatkan Peran NU dalam Pemberdayaan Lokal pada Minggu, 19 Desember 2021.